Kepribadian Bangsa Timur
KATA PENGANTAR
Puji syukur kita panjatkan pada kehadirat Allah SWT karena
dengan rahmat dan karunia-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan tugas makalah yang
berjudul “Kepribadian Kebudayaan Timur”. Makalah ini disusun untuk memenuhi
salah satu tugas mata kuliah Ilmu Budaya Dasar.
Terimakasih kepada semua pihak yang telah berperan
serta dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir, penulis menyadari
bahwa penulisan makalah ini mendapatkan bantuan dari berbagai pihak.
Saya menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari
sempurna. Oleh karna itu saya mengharapkan kritik dan saran yang membangu demi
kesempurnaan makalah ini dan saya berharap agar makalah ini dapat bermanfaat
bagi semua kalangan.
Depok, 8 maret 2016
Penyusun,
Sartika Dewi Mulyani
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI
BAB I
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan
BAB II
2.1 Landasan Teori
2.2 Definisi Kebudayaan Menurut Para Ahli
BAB III
3.1
Pengertian Kebudayaan Timur
3.2
Contoh Kebudayaan Timur
BAB IV
4.1 Kesimpulan
BAB I
1.1 Latar Belakang
Apabila kita bicara tentang manusia pasti tidak lepas
dari cara hidup dan tata cara sosialisasinya. Kebudayaan pun turut memengaruhi
kehidupan manusia. Kebudayaan merupakan filosofi, cara hidup dan cara pandang
yang terbentuk dari sekelompok manusia dan mencerminkan kepribadian kelompok
tersebut. Namun, akhir-akhir ini mayoritas masyarakat kita salah dalam
mengartikan persepsi kebudayaan yang sebenarnya. Dapat dikatakan bahwa arti
kebudayaan mengalami penyempitan makna, karena kita lebih sering memandang arti
kebudayaan hanya dilihat dari sisi seninya saja. Padahal termasuk di dalamnya
kebudayaan adalah kesenian, kepribadian, cara hidup, kepercayaan, dan adat
istiadatnya yang secara global mencerminkan jiwa suatu kelompok masyarakat.
1.2 Tujuan
1. Mengetahui definisi kebudayaan timur
2. Mengetahui contoh kebudayaan timur
BAB II
2.1 Landasan Teori
Kepribadian adalah keseluruhan sikap, perasaan,
ekspresi, temparmen, ciri-ciri kasdan prilaku seseorang. Sikap perasaan
ekspresi dan tempramen itu akan terwujud dalamtindakan seseorang jika di
hadapkan pada situasi tertentu. Setiap orang mempunyaikecenderungan prilaku
yang baku, atau berlaku terus menerus secara konsisten dalammenghadapai situasi
yang di hadapi, sehingga menjadi ciri khas pribadinya.
2.2 Definisi Kebudayaan Menurut
Para Ahli
Dr. K. Kupper
Kebudayaan merupakan sistem gagasan yang menjadi pedoman dan pengarah
bagi manusia dalam bersikap dan berperilaku, baik secara individu maupun
kelompok.
Ki Hajar Dewantara
Kebudayaan berarti buah budi manusia adalah hasil perjuangan manusia
terhadap dua pengaruh kuat, yakni zaman dan alam yang merupakan bukti kejayaan
hidup manusia untuk mengatasi berbagai rintangan dan kesukaran didalam hidup
dan penghidupannya guna mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang pada lahirnya
bersifat tertib dan damai.
Robert H Lowie
Kebudayaan adalah segala sesuatu yang diperoleh individu dari
masyarakat, mencakup kepercayaan, adat istiadat, norma-norma artistic,
kebiasaan makan, keahlian yang di peroleh bukan dari kreatifitasnya sendiri
melainkan merupakan warisan masa lampau yang di dapat melalui pendidikan formal
atau informal.
Bounded et.al
Kebudayaan adalah sesuatu yang terbentuk oleh pengembangan dan
transmisi dari kepercayaan manusia melalui simbol-simbol tertentu, misalnya
simbol bahasa sebagai rangkaian simbol yang digunakan untuk mengalihkan
keyakinan budaya diantara para anggota suatu masyarakat. Pesan-pesan tentang
kebudayaan yang di harapkan dapat di temukan di dalam media, pemerintahan,
intitusi agama, sistem pendidikan dan semacam itu
BAB III
3.3
Pengertian Kebudayaan Timur
Kebudayaan Timur adalah kebudayaan yang cara pembinaan
kesadarannya dengan cara melakukan berbagai macam pelatihan fisik dan mental.
Pelatihan fisik dapat dicontohkan dengan cara menjaga pola makan dan minum
ataupun makanan apa saja yang boleh dimakan dan minuman apa saja yang boleh di
minum, karena hal tersebut dapat berpengaruh pada pertumbuhan maupun terhadap
fisik. Sedangkan untuk pelatihan mental yaitu dapat berupa kegiatan yang
umumnya/mayoritas dilakukan sendiri, seperti : bersemedi, bertapa, berdo’a,
beribadah, dll.
Kebudayaan timur yang dimaksud disini adalah sebuah kebudayaan
diluar kebudayaan orang-orang eropa barat (bangsa eropa barat dan jajahannya).
Kebudayaan timur muncul sebagai pembeda dari negara-negara yang pernah dijajah
oleh bangsa eropa barat. Oleh karena itu munculah sebuah istilah barat dan
timur.
Hal yang paling dominan dari kebudayaan timur adalah
adat istiadat yang masih dipegang teguh.Walaupun adat istiadat saat ini mulai
pudar dan berubah. Selain itu hal yang dominan adalah konsep gotong royong,kebersamaan
menjadi hal yang paling utama
3.4
Contoh Kepribadian Bangsa Timur
1. Ramah dan Sopan
Sifat tersebut menunjukkan
bahwa bangsa timur memiliki sifat yang ramah dan sopan serta mudah
bersosialisasi dengan bangsa lainnya. Sikap peduli terhadap lingkungan sekitar
membuat bangsa timur mudah bergaul berbeda dengan bangsa barat yang cenderung
hidup lebih individualis.
2. Pekerja Keras
Pekerja keras merupakan
ciri-ciri bangsa timur. Bangsa timur dikenal dengan orang-orangnya yang tidak
mudah menyerah, rajin dan bersungguh sungguh saat melakukan sesuatu apalagi
yang berhubungan dengan pekerjaan.
3. Keagamaan dan Kebudayaan
Bangsa timur juga terkenal
karena keragaman ras dan kebudayaan. Tidak hanya menang kuantitas, hal utama
yang menjadi pedoman hidup bangsa timur adalah tradisi dan agama. Karena
keterikatan dengan adat dan budaya menjadikan pembatas individu-individu bangsa
timur untuk mencapai potensi maksimalnya.
4. Kesopanan
Bangsa timur dikenal dengan
kesopanannya dan menjunjung tinggi norma kesopanan. Adat yang berlaku di
lingkungna bangsa timur sangat berpengaruh terhadap kesopanan orang-orangnya.
5. Kepintaran dan Kecerdasan
Karena bangsa timur dikenal
pekerja keras dan rajin ini menyebabkan bangsa timur cerdas dan pantang
menyerah.
6. Norma
Sebagai bangsa timur, dikenal
amat menjunjung tinggi norma-norma. Bangsa timur cenderung tidak suka
menyangkut hal-hal yang bertentangan dengan norma.
7. Mengutamakan Keluarga
Kebanyakan orang-orang bangsa
timur sangat bergantung pada keluarganya. Keluarga menjadi faktor utama dalam
kehidupan bangsa timur itu sendiri.
BAB IV
4.1 Kesimpulan
Kebudayaan Timur adalah kebudayaan yang cara pembinaan
kesadarannya dengan cara melakukan berbagai macam pelatihan fisik dan mental.
Kepribadian bangsa timur
adalah sangat terbuka dan toleran terhadap bangsa lain, tetapi selama masih
sesuai dengan norma, etika serta adat istiadat yang ada. Namun walaupun kita
sudah tahu banyak tentang kepribadian bangsa Timur kita tidak bisa selalu
beranggapan bahwa kebudayaan bangsa Timur lebih baik dari bangsa Barat. Karena
semua hal pasti ada sisi positif dan negatifnya. Tidak ada di dunia ini yang
sepenuhnya baik.
REFERENSI
Gilang, Aggy.Pengertian Kepribadian Secara Umum.[online]. Tersedia : https://www.academia.edu/8094783/PENGERTIAN_KEPRIBADIAN_SECARA_UMUM
Kusuma, Afandi.2009.Definisi
Kebudayaan Menurut Para Ahli.[online]. Tersedia : http://afand.abatasa.co.id/post/detail/6923/definisi-kebudayaan-menurut-para-ahli
Wulandari, Lutfia.2015.
Manusia dan Kebudayaan.[onine]. Tersedia: http://lutfiawulandari.blogspot.co.id/2015/10/manusia-dan-kebudayaan_7.html
Rizqullah,
Ahmad.2015.Kepribadian Bangsa Timur dan Contohnya.[online]. Tersedia : http://ahmadrizqullah16.blogspot.co.id/2015/03/kepribadian-bangsa-timur-dan-contohnya.html
Komentar
Posting Komentar